Home News Hilal Tak Terlihat, NU Umumkan Tahun Baru Islam Jatuh pada 8 Juli 2024
News

Hilal Tak Terlihat, NU Umumkan Tahun Baru Islam Jatuh pada 8 Juli 2024

Share
Hilal Tak Terlihat, NU Umumkan Tahun Baru Islam atau 1 Muharram 1446 H Jatuh Hari Senin, 8 Juli 2024. Foto: NU
Hilal Tak Terlihat, NU Umumkan Tahun Baru Islam atau 1 Muharram 1446 H Jatuh Hari Senin, 8 Juli 2024. Foto: NU
Share

IKNPOS.ID-Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menetapkan tahun baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah bertepatan dengan hari Senin, 8 Juli 2024.

Pengumuman tersebut diketahui berdasarkan surat bernomor: 046/LF-PBNU/VII/2024 Tentang Awal Bulan Muharram 1446 Η yang dikeluarkan oleh Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

“Awal bulan Muharram 1446 H bertepatan dengan Senin Legi 8 Juli 2024 M (mulai malam Senin) atas dasar istikmal (bulan sebelumnya digenapkan 30 hari),” sebagaimana tertulis dalam Pengumuman Nomor : 045l6/LF–PBNU/VII/2024 yang dikeluarkan pada Minggu, 6 Juli 2024.

Dalam putusan itu tertera bahwa berdasarkan penyelenggaraan rukyatul hilal pada Sabtu Wage, 29 Dzulhijjah 1445 H/ 6 Juli 2024 M laporan lokasi yang menyelenggarakan rukyatul hilal semua lokasi tidak melihat hilal.

LF PBNU mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan partisipasi Nahdliyin dalam rukyatul hilal ini. Pihaknya juga meminta seluruh jajaran Lembaga Falakiyah PWNU dan PCNU se-Indonesia untuk menyampaikan ikhbar ini.

“Diharapkan bertindak aktif untuk menyebarluaskan pengumuman awal bulan Muharam 1446 H ini kepada warga Nahdlatul Ulama, khususnya jajaran pengurus di wilayah atau cabangnya masing-masing,” lanjut pengumuman tersebut.(aa)

Share
Related Articles
News

Pasangan di Aceh Dihukum Cambuk 140 Kali karena Langgar Syariah

IKNPOS.ID - Baru-baru ini, sebuah kasus menonjol terjadi di Aceh, Indonesia, ketika...

News

Memperkuat Kearifan Lokal Dayak dalam Pembangunan IKN

IKNPOS.ID - Pak Bas membuka Musyawarah Besar VII Persekutuan Dayak Kalimantan Timur...

News

Tina Talisa Kunjungi IKN, Fokus pada Infrastruktur dan Pariwisata

IKNPOS.ID - Baru-baru ini, Tina Talisa, mantan presenter televisi nasional yang kini...

CISARUA MENCEKAM, 48 Kantong Jenazah Dievakuasi, 32 Warga Masih Tertimbun Longsor
News

Cuaca Membaik, SAR Tambah Alat Berat di Hari Ketujuh Pencarian Korban Longsor Cisarua

IKNPOS.ID - Operasi pencarian dan evakuasi korban longsor di Kecamatan Cisarua, Kabupaten...