IKNPOS.ID – Kompetisi Debat Mahasiswa Tingkat Nasional yang digelar Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bidang Lingkungan Hidup dan Sumberdaya Alam mendapat apresiasi tinggi dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Tercatat 85 perguruan tinggi ambil bagian dalam event yang dilangsungkan di Universitas Mulawarman, Samarinda.
Menurut Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam OIKN, Myrna Asnawati Safitri, kegiatan debat mahasiswa ini digelar dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia. Ajang ini mengambil tema isu lingkungan yang kompleks dan mendesak, khususnya di wilayah IKN.
“Dalam debat ini finalis mengemukakan berbagai solusi untuk memulihkan lingkungan dan mengembangkan kesehatan tanah, apalagi resolusi lahan kini menjadi isu krusial dalam pembangunan IKN. Tentunya dengan mengedepankan fakta, data dan analisis logik yang kuat,” kata Myrna, Kamis (13/6/2024).
Ia menambahkan, debat ini juga untuk melihat kualitas generasi muda yang nantinya akan diikutsertakan dalam keterlibatan program yang dirancang oleh Otorita IKN, khususnya bidang lingkungan hidup dan sumber daya alam.
Dari puluhan tim yang ikut serta, 4 tim terbaik melaju ke babak final. Keempat tim tersebut berasal dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Mulawarman (Unmul), dan Universitas Hasanuddin (Unhas).
Kompetisi debat mahasiswa ini dimenangkan oleh Universitas Gadjah Mada sebagai Juara 1. Peringkat kedua diraih mahasiswa gabungan Universitas Hasanuddin dan Institut Teknologi Bandung (ITB). Sedangkan peringkat 3 diduduki oleh Institut Pertanian Bogor. Sedangkan Universitas Mulawarman Samarinda menyabet gelar Juara Harapan.