Home News Iduladha 1445 H, Jokowi Siapkan 27 Sapi Kurban untuk IKN
News

Iduladha 1445 H, Jokowi Siapkan 27 Sapi Kurban untuk IKN

Share
Menyambut Iduladha 1445 H, Presiden Jokowi siapkan puluhan sapi kurban ke seluruh provinsi di Indonesia, termasuk IKN. Foto: Ilustrasi/Dok/Setpres
Menyambut Iduladha 1445 H, Presiden Jokowi siapkan puluhan sapi kurban ke seluruh provinsi di Indonesia, termasuk IKN. Foto: Ilustrasi/Dok/Setpres
Share

IKNPOS.ID-Menyambut Iduladha 1445 Hijriah, Presiden Joko Widodo akan menyalurkan bantuan kemasyarakatan hewan kurban berupa sapi kepada setiap provinsi.

Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengatakan, Ibu Kota Nusantara (IKN) juga termasuk di antaranya.

“Jumlahnya adalah semua provinsi mendapatkan satu. Termasuk OIKN (Otorita IKN) satu dan beberapa arahan khusus Bapak Presiden,” kata Budi dalam keterangannya di Istana Negara, Jakarta, Jumat 14 Juni 2024.

Data Setpres menyatakan, total kurang lebih 68 ekor sapi akan diserahkan sebagai bantuan hewan kurban oleh Presiden. Di antaranya seluruh 38 provinsi Indonesia, IKN, dan Masjid Istiqlal masing-masing satu ekor.

Tokoh adat, agama, masyarakat Kaltim, Masjid, dan Ponpes sekitar IKN juga kebagian. Ada sekira 27 ekor sapi yang disiapkan untuk itu.

Hewan kurban juga akan diserahkan di tempat Presiden melaksanakan Salat Iduladha. Meski demikian, kata Heru, daerah tersebut masih dalam proses pembahasan.

“Jadi kurang lebih artinya, lebih dari 36 sapi yang beratnya bermacam-macam. Kami harap adalah sapi ongole (dan bermacam jenis lainnya) jadi bervariasi (beratnya) dari 800 (kg) sampai 1 ton,” ujarnya.

Pihaknya bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Kementerian Agama setempat terkait kesehatan hewannya. Heru memastikan, sapi kurban yang diserahkan oleh Presiden merupakan sapi terbaik.

“Kami pastikan semua sapi dalam sebuah proses di dalam rangka pemilihan tersebut melalui rangkaian-rangkaian kesehatan. Sehingga terhindar dari penyakit yang memang tidak kita inginkan,” ucapnya.

Share
Related Articles
IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028 Final
News

Realisasi Anggaran IKN Capai Rp43 Triliun, Pembangunan Pusat Pemerintahan Dipercepat

IKNPOS.ID - Data realisasi anggaran pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) menunjukkan tren...

Presiden Prabowo di IKN
News

Sehari Bersama Prabowo di IKN

IKNPOS.ID - Presiden Prabowo Subianto menjalani kunjungan kerja di Ibu Kota Nusantara...

IKN Ibu Kota Politik 2028
News

DPR Minta Koreksi Desain IKN Langsung Dieksekusi tanpa Tunda Pembangunan

IKNPOS.ID - DPR RI meminta agar koreksi desain dan fungsi pembangunan Ibu...

IKN GAK MANDEK, Setkab sebut ini Prioritas Nasional
News

Pemerintah Percepat Pembangunan IKN, Targetkan Fungsi Pusat Pemerintahan 2028

IKNPOS.ID - Pemerintah menegaskan percepatan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) sebagai bagian...