Berdasarkan data pergerakan harga, Pi Coin sempat jatuh di bawah level support penting $0,3300 pada Agustus 2025.
Bahkan, pada grafik 4 jam, Pi Coin sudah menembus ke bawah indikator Exponential Moving Average (EMA) 25 dan 50 periode, sebuah sinyal kuat tren bearish.
Pi Coin juga membentuk pola bearish flag, yang biasanya menjadi indikasi penurunan harga lanjutan. Jika tren ini terus berlanjut, para analis memperkirakan harga Pi Coin bisa turun hingga ke level psikologis $0,20.
Namun, jika harga berhasil menembus kembali di atas $0,3300, pola bearish ini bisa batal dan memberi peluang bagi Pi Coin untuk rebound.
Page 2 of 2