IKNPOS.ID – Adidas kembali bikin gebrakan di dunia lari dan lifestyle, dengan meluncurkan sepatu terbarunya : Adizero Evo SL yang siap hadir menemani olahraga kamu.
Sepatu ini langsung jadi perbincangan, tak hanya di kalangan pelari, tapi juga pencinta fashion sporty. Desainnya yang keren plus teknologi mutakhir, bikin sepatu ini layak masuk daftar incaran.
Didesain untuk pelari harian alias everyday runner, Adizero Evo SL memadukan kecepatan, kenyamanan, dan tampilan yang penuh gaya.
Sepatu ini juga membawa DNA dari Adizero Pro Evo 1, sepatu balap legendaris dari adidas yang dikenal karena performanya yang ekstrem.
Meski berorientasi pada performa, Evo SL juga ditujukan untuk kamu yang ingin tampil keren sambil tetap aktif. Bisa dipakai buat jogging santai, commuting, atau bahkan sekadar hangout bareng teman.
Desain Dinamis & Warna Segar
Salah satu hal yang langsung menarik perhatian adalah warna-warna fresh yang dipadukan dengan tiga garis khas adidas yang membentang hingga ke sol.
Saat kamu berlari, desain ini menciptakan efek visual “blur” yang bikin tampilan makin dinamis. Bisa dibilang: sepatu ini bukan cuma buat lari, tapi juga buat tampil standout.
Teknologi di Balik Adizero Evo SL
adidas tak main-main soal teknologi. Berikut dua fitur unggulan yang jadi kunci utama di Evo SL:
- Lightstrike Pro Foam
Bagian midsole menggunakan material Lightstrike Pro, yang membentang dari depan hingga belakang.
Tanpa elemen kaku, sepatu ini memberi kenyamanan ekstra dan fleksibilitas maksimal untuk setiap langkah.
- Upper Mesh yang Adem
Bagian atas sepatu (upper) terbuat dari mesh ringan yang mendukung sirkulasi udara. Jadi, kaki tetap adem dan nyaman meski dipakai lari jauh atau lama.
Adizero Evo SL resmi dibanderol dengan harga Rp2.300.000. Kamu sudah bisa mendapatkannya di situs resmi adidas Indonesia atau di berbagai mitra retail adidas di seluruh Indonesia.
Dengan peluncuran ini, adidas menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan produk yang inovatif, fungsional, sekaligus fashionable.
Adizero Evo SL sangat cocok buat kamu yang aktif, peduli penampilan, dan ingin tetap nyaman di setiap langkah.