Sementara itu, pada angka 3 terdapat siluet rusa sambar tampak samping, yang menjadi ikon Kabupaten PPU.
“Ada siluet hewan rusa sambar pada angka 3 dari tampak samping itu menjadi salah satu ikon, bahwa Penajam Paser Utara punya ikon yang harus selalu kita perkenalkan,” ucapnya.
Selain itu, logo tersebut juga memuat siluet tanaman padi di bagian bawah angka 3.
“Siluet tanaman padi menggambarkan Kabupaten PPU sebagai lumbung pangan IKN Nusantara,” pungkas Nicko.
Nomosatukaltim
Page 2 of 2